Biar Gak Menyesal! Cek Ini Sebelum Memilih KPR
Memiliki rumah adalah impian banyak orang, dan KPR sering menjadi solusi untuk mewujudkannya. Agar tidak menyesal di kemudian hari, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih KPR.
1. Ketahui kemampuan finansial pribadi
Bagian paling penting dalam pengajuan KPR adalah mengukur kemampuan serta kesehatan finansial pribadi. Ketahui pemasukan dan pengeluaran setiap bulan. Pastikan ada dana yang bisa dialokasikan untuk membayar cicilan KPR setiap bulannya.
2. Ketahui suku bunga KPR
Selain tagihan pokok, fasilitas KPR juga memiliki bunga. Ada dua jenis bunga yang berlaku dalam KPR, yaitu bunga tetap (fixed) dan bunga mengambang (floating). Cari suku bunga KPR yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial.
3. Tentukan lamanya tenor cicilan
Lamanya cicilan KPR akan sangat berpengaruh dengan jumlah tagihan per bulannya. Makin lama, nilai tagihan setiap bulan akan lebih rendah. Hal sebaliknya akan dijumpai jika memilih tenor yang lebih pendek.
4. Mencari tahu proses pengajuan
Pengajuan KPR biasanya membutuhkan berbagai dokumen kelengkapan. Hal ini juga bisa bergantung pada kelengkapan syarat dan ketersediaan unit rumah yang ingin dipesan. Ketahui juga berapa lama waktu yang diperlukan agar pengajuan KPR dapat diproses hingga selesai.
5. Menghitung jumlah plafon kredit
Pihak bank akan memberikan perhitungan tentang besaran plafon kredit yang bisa diberikan. Jika plafon kredit yang bisa diberikan kurang untuk membeli sebuah rumah, nasabah perlu menghitung ulang pengajuan KPR dengan menambah jumlah DP agar nilai KPR tidak melebihi plafon yang dapat diberikan oleh bank.
Dengan memperhatikan hal-hal ini, diharapkan pengajuan KPR bisa berjalan lancar tanpa masalah di masa depan.
for more info call us :
untuk informasi selengkapnya bisa hubungi :
Contact Us !
Sell – Buy – Rent property
☎️ 021.2993.7400
📧 kingrealties@gmail.com
•
Sherly Wang
Principal
+62 8159 552 552
Follow Us on :
https://www.instagram.com/kingrealties/
Tweets by KingRealties
https://www.facebook.com/profile.php?id=61553308820904
https://www.linkedin.com/in/apartementhamrin-residence-aa197a299/
#KingRealties #KingRealtiesApartemen #Jualrumah #Belirumah #Jualtanah #Belitanah #Jakarta #JualApartemen #JualApartemenJakarta #SewaApartemen #SewaApartemenJakarta #apartemenjakarta #apartemen #apartemenmurah #apartemendijual #jualapartemen #jakarta #sewaapartemen #interiordesign #propertyjakarta #apartemenjakartapusat #apartemensiaphuni #sewaapartemenjakarta.